Selasa, 03 Juli 2012

Ibanez Bass Model


Perusahaan instrumen musik Ibanez didirikan di Nogaya, Jepang, pada tahu 1957 sebagai anak perusahaan Hoshino Gakki. Sebagai importir alat musik jepang, Ibanez memulai membuat model dan varian alat musik tersendiri, yang akhirnya usaha Hoshino Gakki ini membuahkan hasil yang bagus karena hingga saat ini
Ibanez menjadi produsen instrumen musik yang tetap populer, kita bisa melihat beberapa artis menggunakan produk dari ibanez tersebut

Ibanez Bass


Bass produk Ibanez pun banyak digemari, tidak kalah dengam gitar keluaran Ibanez.
Ibanez membidik berbagai pangsa pasar industri musik, mulai dari pangsa menengah ke bawah hingga kelas atas. Hal ini dapat dinilai dari produk-produk keluaran Ibanez, ada yang berharga terjangkau dan ada pula dengan harga yang membumbung tinggi.

Untuk bass segmentasi menengah ke bawah, Ibanez mengeluarkan produk dengan seri GIO. Sedangkan untuk harga yang menengah ke atas, Ibanez mengeluarkan seri tersendiri, seperti Ibanez Prestige Series, RG, dan beberapa gitar signeture seri artist.

Sound yang dihasilkan oleh bass produksi dari Ibanez berkarakter modern, dengan sound yang cendrung bersifat flat atau rata pada semua frekuensi low. Pemain bass yang menginginkan kerakter sound dengan karakter low, tebal, dan modern, cocok untuk menggunakan bass keluaran Ibanez.



Salah satu ciri khas dari Ibanez adalah elektronik atau pick up yang digunakan sangat variatif, sehingga dengan bekal kemampuan mengatur tone yang bagus, maka kita dapat mengaturnya dengan baik. Namun, apabila kita tidak  dapat menatur fungsi potensio pada bass Ibanez, maka sound yang dihasilkan pun kurang maksimal.

Apabila teman-teman ingin membeli bass Ibanez dengan harga yang terjangkau, dan teman gunakan untuk berlatih (bukan untuk kebutuhan profesional) maka dapat menggunakn bass Ibanez dengan model GIO, karna harganya yang terjangkau.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar